
Microsoft sebagai pembuat OS Windows selalu memberikan yang terbaru di setiap bulan bahkan tahun seperti: keamanan (security), bug sistem, dll. Karena itu terkadang tiba-tiba mendapatkan pemberitahuan update.
OS terbaru yaitu Windows 11 dan 10 sekarang ini masih didukung dengan pemberian update berkala. Karena biasanya diberikan support selama 10 tahun dari tanggal awal rilis. Tetapi seringnya muncul muncul keluhan dari pengguna atau user yang mengatakan kalau Laptop atau Komputer lemot.
Masalah tersebut setelah saya cari tau itu ada penyebabnya. Apa penyebab dan bagaimana mengatasinya? Langsung cek dibawah ya.
Table of Contents
Apa itu Windows Update?
Windows update adalah layanan gratis dari Microsoft sebagai bagian dari support service untuk komponen Windows. Updatenya berfungsi untuk beberapa hal seperti:
- Fix bug dan error
- Memberikan improvement lebih untuk performa OS menjadi lebih baik
- Untuk mendukung software yang belum support
Pembaruan sistem diterapkan dengan cara yang sama dan biasanya tersedia untuk semua pengguna.
Penyebab Windows 11 dan 10 Lemot Setelah Update
Spesifikasi atau Hardware di Laptop dan Komputer Sudah Jadul
Jadi ketika device kita selesai install pembaruan jika spesifikasi atau hardware nya jadul kinerjanya bisa tidak maksimal karena tidak kompatibel dan tidak cocok. Jadi pastikan terlebih dahulu kalau punya kalian versi terbaru dan spesifikasi yang sesuai dengan OS nya.
Local Disk (C:) atau Penyimpanan Sistem Penuh
Kita perlu untuk mengerti kenapa Local Disk (C:) yang penuh bisa membuat laptop atau komputer lemot, penjelasannya adalah penyimpanan (C:) berfungsi sebagai tempat sistem operasi. Disitu terdapat file Pagefile.sys merupakan program yang tugasnya memberikan virtual memory swap kepada device kalian yang kekurangan RAM ketika digunakan.
Sebaiknya di cek jangan sampai penuh penyimpanannya dan dihapus jika ada file atau aplikasi yang tidak diperlukan.
Cara Mengatasi Lemot atau Lag Setelah Update
Windows 11
Hapus Temporary Files
- Tekan Windows + R untuk membuka Windows Run.
- Tulis “%temp” tanpa tanda petik pada kotak kosong dan klik enter untuk membuka folder temporary.
- Tekan Ctrl + A di keyboard untuk menghapus semua file nya lalu pilih Delete.
Hapus Aplikasi Yang Tidak Diinginkan
- Tekan Windows + I hingga muncul menu pengaturan Windows.
- Pergi ke menu Apps dan pilih Apps & features.
- Arahkan ke aplikasi yang menurut kalian tidak terpakai lalu klik 3 lingkaran kecil sebelah kanan.
- Terakhir klik opsi Uninstall dan konfirm.
Perbarui Graphic Driver
- Menekan Windows + X di keyboard dan muncul Quick Start Menu.
- Pilih Device Manager lalu cari Display Adapters klik dua kali.
- Klik kanan pada graphic card punya kalian dan pilih Update driver.
- Pilih Search automatically for drivers dan jika tersedia versi terbaru maka secara akan terdownload.
Windows 10
Nonaktif Aplikasi Berjalan di Background
- Buka pengaturan Windows.
- Klik Privacy lalu pilih Background Apps.
- Cari aplikasi yang berjalan di background, nonaktif semua aplikasi yang tidak penting.
Memperbaiki File Yang Rusak
- Buka Windows Search dan ketik command prompt.
- Lalu klik kanan dan pilih Run as Administrator.
- Ketik sfc /scannow dan tekan enter.
Penutup
Berikut diatas adalah penjelasan dan solusi untuk masalah Windows 11 dan 10 lag atau lemot setelah update. Kalian bisa pilih metode yang nyaman dan cocok. Semoga bisa membantu dan jika ada kendala bisa Tanya di komentar.
Leave a Reply